28 Mar 2022
Berbagai keuntungan dan kemudahan akses bisa didapatkan oleh pembeli vivo V23e. Mulai dari gaming anti lag, multitasking tanpa gangguan, promo, hingga cashback Rp400.000 dari tanggal pembelian 15 Maret 2022.
Hadirnya smartphone berkelas ini memiliki spesifikasi dan harga yang bersaing. Pengguna dapat merasakan sebuah atmosfer baru saat menggunakannya. Sebab, vivo V23e ini sudah dibekali sejumlah elemen pendukung dari seri sebelumnya. Misalnya kamera yang super canggih, kapasitas RAM dan ROM yang besar, serta daya pengisian baterai sangat cepat.
Pada bagian kamera, vivo V23e telah dilengkapi dengan 50MP AF Night Portrait. Fitur ini sangat cocok bagi pengguna yang gemar sekali fotografi. Hal ini mendukung performa pengambilan gambar walaupun kondisi minim cahaya. Di samping itu, hasil fotonya tampak tajam dan jelas.
Tak luput, vivo V23e ini didukung dengan mode motion autofocus dan eye autofocus. Kecanggihannya dapat memberikan hasil yang jernih dalam berbagai jarak dan pergerakkan objek dari pengguna. Karakteristik ini mampu mengenali sekaligus mengikuti secara dinamis dengan presisi arah pandang mata.
Keunggulan lainnya terdapat Portrait Effect pada kamera depan menambah daftar taraf terbaik ponsel ini. vivo V23e dapat memunculkan filter kamera, yakni Bokeh, Face Beauty, dan Fine-Tuning warna. Lalu, smartphone ini bisa melakukan perekaman video dengan kamera depan dan belakang secara bersamaan bernama Dual-View Video.
vivo V23e juga memungkinkan pengguna untuk mengeksplorasi sebuah kreativitasnya. Pasalnya, ponsel ini dapat membuat foto lebih menarik. Dengan adanya Double Exposure, pengguna bisa menggabungkan dua gambar dalam satu tampilan saja.
Dengan 8GB+4GB Extended RAM, vivo V23e diciptakan ponsel anti lagging. Untuk aktivitas harian, multitasking aplikasi, sampai bermain game pun tidak perlu diragukan kembali. vivo V23e mendukung semua kegiatan sehari-hari bagi para penggunanya.
Secara desain, vivo V23e memiliki ukuran ketebalan 7,36mm untuk warna Moonlight Shadow. Sedangkan warna Sunshine Coast sebesar 7,41mm. Keduanya juga mempunyai berat yang sama, yaitu 172g. Dengan demikian, pengguna dapat merasakan sebuah kenyamanan dan kesan stylish saat menggunakan ponsel ini sehari-harinya.
Untuk kualitas baterai, vivo V23e diperkuat dengan kapasitas 4050 mAh dengan kabel tipe-C 44W FlashCharge. Prosesornya sendiri sudah menggunakan MediaTek Helio G96 yang telah didukung sistem operasi FuntouchOS 12. Terlebih lagi ponsel ini memiliki ukuran layar 6,44 inci dengan resolusi 2400 x 1080 FHD+. Layar sentuhnya pun digagas oleh Screen Touch ID yang menggunakan tipe AMOLED.
Dalam paket promonya, pengguna akan mendapatkan cashback sebesar Rp400rb semula dari harga Rp4.399.000 menjadi Rp3.999.000 yang dapat ditemukan pada kanal pembelian online dan offline vivo Indonesia. Pada channel online, promo ini berlaku pada vivo Official Online Store di e-commerce partner vivo. Untuk kanal offline, konsumen bisa mendapatkan vivo V23e pada vivo Official Store dan juga retail partner vivo. Informasi lebih lanjut mengenai vivo V23e, silakan kunjungi di sini.